Trending: Roger Federer Umumkan Pensiun dari Tenis

Redaksi | 16 September 2022 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nama petenis Roger Federer trending hari ini. Roger Federer, petenis Swiss kelahiran 8 Agustus 1981 yang telah memenangkan 20 gelar Grand Slam, menyatakan pensiun dari tenis di usia 41 tahun. Dia mengumumkan lewat surat panjang yang diunggah di akun Instagramnya. "To my tennis family and beyond," tulis Roger Federer memberi keterangan pada surat yang diunggahnya. Selama beberapa tahun terakhir, nama Roger Federer bersama dengan Rafael Nadal dan Novak Djokovic merajai ajang pertandingan tenis pria.

"Seperti yang Anda ketahui, tiga tahun terakhir telah memberi saya tantangan dalam bentuk cedera dan operasi," tulis Roger Federer, kemarin, dalam suratnya yang diposting di akun Instagramnya yang memiliki 10 juta pengikut. "Saya telah bekerja keras untuk kembali ke bentuk kompetitif penuh. Tapi saya juga tahu kapasitas dan batas tubuh saya, dan pesannya kepada saya akhir-akhir ini sudah jelas," tulisnya lagi. "Saya berusia 41 tahun. Saya telah memainkan lebih dari 1500 pertandingan selama 24 tahun. Tenis telah memperlakukan saya dengan lebih murah hati daripada yang pernah saya impikan, dan sekarang saya harus menyadari kapan saatnya untuk mengakhiri karir kompetitif saya," tulisnya seperti dikutip dari espn.com.

Meski menyatakan pensiun dari tenis, Roger Federer mengatakan berniat untuk terus bermain tenis. "Tapi tidak di Grand Slam atau di tur." Dia tidak memainkan pertandingan kompetitif sejak mencapai perempat final di Wimbledon pada 2021 dan mengumumkan pada pertengahan Agustus bahwa dia telah menjalani operasi lutut lagi. "Ini adalah keputusan yang pahit, karena saya akan kehilangan semua yang telah diberikan tur kepada saya," kata Roger Federer. "Tapi pada saat yang sama, ada begitu banyak yang harus dirayakan. Saya menganggap diri saya salah satu orang paling beruntung di Bumi. Saya diberi bakat khusus untuk bermain tenis, dan saya melakukannya pada tingkat yang tidak pernah saya bayangkan, selama ini. Lebih lama dari yang pernah saya pikirkan mungkin."

Setelah 13 jam, unggahan Roger Federer ini sudah mendapatkan hampir 3 juta likes dan berbagai macam komentar. Meski tahu momen ini akan terjadi, tetap saja banyak yang dibuat terkejut dengan keputusan Roger Federer untuk dari olahraga yang membuat namanya mendunia.

Roger Federer menikah dengan mantan pemain Asosiasi Tenis Wanita, Miroslava Federer. Mereka bertemu di Olimpiade Sydney 2000. Dikutip dari wikipedia, istrinya yang biasa dipanggil Mirka, pensiun dari tur pada tahun 2002 karena cedera kaki. Mereka menikah pada 11 April 2009. Pada tahun 2009 pasangan ini dikaruniai anak perempuan kembar identik. Mereka kembali memiliki sepasang anak kembar lagi pada tahun 2014, kali ini anak laki-laki kembar fraternal.

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait